Langsung ke konten utama

Percakapan Senja



Izinkan aku larut sendiri dalam ketenangan senja
Mengapa kau harus menikmatinya sendiri?
Karena sesungguhnya ketenangan itu mahal harganya
Kenapa harus berenang di kolam kecil tak beriak, sementara ada lautan luas membentang?
Karena kali ini aku ingin menikmati lautan dengan cara berbeda, memandang, basah namun tak menyentuhnya

Kenapa harus keluar ketika di dalam terbukti lebih aman?
Bukankah kita harus melihat keluar dan merasakan tidak aman baru bisa katakan di dalam lebih aman

Mengapa harus pergi ke Timur, jika di Barat lebih nikmat?
Kau belum rasakan hangat dan nikmatnya matahari timur, di timur kami lebih dahulu menikmati matahari yang pastinya lebih hangat dari yang kau rasakan


Mengapa memilih pelosok daripada perkotaan?
Disini kami menemukan tantangan baru, melihat dunia yang belum pernah kami lihat sebelumnya
Kenapa harus berpanas-panasan di lapangan sementara ada tempat lebih nyaman untukmu?
Karena terik matahari, rinai hujan dan senyum jauh lebih nikmat dibandingkan empuknya sofa dan sejuknya AC
Kenapa memilih jalan terjal dan berliku?
Karena di jalan ini aku belajar untuk lebih awas dan menikmati naik turunnya hidup, tidak ada yang salah dengan pilihanmu kawan, hanya perlu sedikit keberanian untuk memilih yang tidak seperti biasanya

Pantai Timor, Senja 3 Juni 2015
dalam perenungan sendiri
#menulisrandom

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kerja di NGO, Ngapain Aja?

Empat tahun bekerja di Non Government Organization alias Lembaga Non Pemerintah pastinya telah mengubah banyak hal dalam diri saya, tetapi rasanya setiap bertemu orang baru pasti muncul beberapa pertanyaan yang sama. Oke, saya akan menuliskan beberapa pertanyaan umum yang harus kamu jawab dan jelaskan mengenai status pekerjaan mu. Kiranya bisa menjawab beberapa pertanyaan yang sering mampir ke saya atau jika berkenan mungkin bisa menjadi referensi untuk menjelaskan pekerjaan mu saat ini. 1.               Itu kerjanya ngapain aja? Buanyaakkk, tergantung project, fokusnya, visi misi, Programme Goal, Outcome, Output . Bekerja di NGO pastinya merespon suatu isu sosial, nahh namanya isu social pasti luaaasss sekali. Setelah itu tanyakan saja “Fokus Programnya apa?” Disitu akan muncul istilah pemberdayaan masyarakat, lingkungan, anak, gender, imigran, buruh, pertanian, perikanan, udara, dll. Intinya bekerja di NGO itu men su...

Membangun Kesadaran Pencegahan Kekerasan Seksual Berbasis Gereja

  Catatan dari Zoominar Gereja dan Kekerasan Seksual, 17 Juni 2020 Dalam beberapa minggu terakhir, kita mendengarkan beberapa kasus kekerasan seksual terhadap anak yang terjadi di lingkungan gereja. Situasi ini tentu mengecewakan bagi semua orang dimana gereja yang seharusnya menjadi ruang aman bagi tumbuh kembang anak justru menjadi tempat yang potensial untuk menghancurkan masa depan. Kekerasan seksual mungkin menjadi isu yang tabu untuk dibahas dalam ruang lingkup gereja karena dianggap bertentangan dengan nilai-nilai budaya yang kita anut tetapi faktanya dalam setahun terakhir kita bisa menemukan beberapa berita kasus dalam mesin pencari. Situasi di atas mendorong beberapa perempuan untuk mengangkat isu ini di tengah pandemi yang tidak memungkinkan untuk bertatap muka, bersama United Methodist Women, Komite Nasional Lutheran World Federation dan Persekutuan Pemuda/I Kristen Nusantara mengangkat tema “Gereja Tempat Aman Dari Kekerasan Seksual, Kamu Yakin?” Webinar gratis in...

Menyelam Lebih Dalam di Kupang on Awksmag

Siapa menyangka bahwa dari sebuah chat random yang mampir di inbox instagram kemudian meminta saya untuk menulis tentang pengalaman menyelam menghasilkan tulisan pertama saya yang dimuat di sebuah Free magazine indie. Sungguh saya sebenarnya kurang percaya diri menulis tentang diving sementara log diving masih sangat minim dan baru menyelam di Kupang. Tapi biarkanlah saya menuliskan pengalaman dari seorang pemula, siapa tahu ada beberapa calon pemula yang ingin mencoba nya. Sila cek di link Awksmag berikut https://issuu.com/awksmag/docs/_7_awksmag_obsession?e=23211328/40763124